suarakarsa.com – PT Pertamina Patra Niaga secara resmi mengumumkan bahwa harga liquefied petroleum gas (LPG) non-subsidi untuk tabung 5,5 kg dan 12 kg tidak mengalami perubahan per 1 Oktober 2024. Hal ini dikonfirmasi oleh Pjs Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari. “Harga masih sama seperti sebelumnya,” ujar Heppy kepada media, Rabu (18/9/2024).

Keputusan untuk tidak melakukan penyesuaian harga ini mempertahankan harga LPG non-subsidi 5,5 kg dan 12 kg yang telah berlaku sejak 22 November 2023. Pada saat itu, harga elpiji 5,5 kg turun sebesar Rp 6.000 menjadi Rp 90.000 per tabung, dan harga elpiji 12 kg turun sebesar Rp 12.000 menjadi Rp 192.000 per tabung di Pulau Jawa. Harga tersebut mengikuti evaluasi tren harga rata-rata contract price Aramco (CPA) dan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS.