Sebagai Ketua PSSI Kabupaten Konawe, Rusdianto menyatakan kebanggaannya karena futsal di Kabupaten Konawe terus berkembang di bawah naungan ASKAB PSSI Konawe. Berbagai kegiatan turnamen sepak bola dan futsal terus dilaksanakan, menunjukkan semangat yang konsisten.

“Baru saja selesai turnamen sepak bola, sekarang ada turnamen futsal. Aktivitas turnamen ini sangat berkesinambungan, baik yang menjadi agenda ASKAB PSSI Konawe maupun di luar agenda resmi,” katanya.

Rusdianto berharap bahwa Erastha Cup 1 ini akan menjadi awal dari serangkaian turnamen futsal yang akan terus berlanjut. Dia menyatakan bahwa ini adalah kebahagiaan bagi pengurus ASKAB PSSI Konawe dan KONI Kabupaten Konawe. Aktivitas turnamen futsal dijadwalkan menjadi agenda rutin.

“Saya berharap Erastha Cup 1 ini bisa berlanjut ke turnamen Erastha Cup 2 dan seterusnya. Ini adalah agenda rutin yang akan kami kembangkan,” tutur Rusdianto.