Dalam kesempatan bergengsi ini, Pj Bupati Konawe Harmin Ramba dan Direktur BPR Bahteramas Konawe dianugerahi penghargaan skala nasional dengan kategori berbeda.

Pj Bupati Konawe Dr. H. Harmin Ramba, SE. MM., dianugerahi penghargaan sebagai Top Pembina BUMD 2024.

Direktur Utama PD. BPR. Bahteramas Konawe, Dr. Ahmat, SE. MM, sebagai Top CEO BUMD 2024.

Sedangkan PD. BPR. Bahteramas Konawe meraih Kategori Top BUMD Awards Bintang 5 (Sempurna).

Harmin Ramba sebagai Pembina BUMD diberikan penghargaan atas peran dan kontribusinya dalam mendorong PD. BPR Bahteramas Konawe menjadi BUMD yang berkontribusi untuk pembangunan daerah.

Berkat dukungan Pemerintah Daerah PD. BPR Bahteramas Konawe berhasil meyakinkan dewan juri Top BUMD Awards 2024 untuk kemudian menetapkan PD. BPR Bahteramas Konawe sebagai BUMD perbankan dengan predikat paripurna atau bintang 5 se – Indonesia.