Selain itu, Polsek Pondidaha mengatakan, terkait informasi warga desa Tirawuta tentang kejadian pencurian tabung gas yang sudah kerap kali terjadi, kapolsek akan memerintahkan PNPP Polsek Pondidaha agar segera melakukan tahapan – tahapan giat kepolisian untuk melakukan penyelidikan pelaku pencurian tersebut.
“Personil akan menyelenggarakan patroli malam guna mencegah peluang terjadinya tindak pidana serta memberdayakan Bhabinkamtibmas desa untuk mengedukasi masyarakat khususnya desa Tirawuta agar tidak segan menginformasikan ataupun melaporkan kejadian sekecil apapun terkait situasi kamtibmas lingkungan desa apalagi jika sudah terjadi pencurian yang merupakan kejadian tindak pidana,”katanya.
Kesempatan itu, Nasrudin Kepala Desa Tirawuta mengapresiasi pihak Polsek Pondidaha atas kesiap-siagaan setiap permasalahan yang terjadi ditengah masyarkat.
1 Komentar