“Langkah ini penting untuk memastikan keamanan, kesiapan, keselamatan serta lakukan langkah-langkah antisipatif dari berbagai kemungkinan ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan dalam pelaksanaan kegiatan Presiden RI wilayah kita,” kata AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K.
Kemudian lebih lanjut Kapolres Konawe menegaskan setiap personel yang sudah ditugaskan untuk kegiatan pengamanan tersebut agar melaksanakan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab dan laksanakan kegiatan pengamanan sesuai dengan petunjuk yang sudah diarahkan oleh pimpinan sampai nantinya rombongan Bapak Presiden Republik Indonesia kembali dari lokasi kegiatan dalam keadaan aman dan kondusif.
Usai memimpin apel, Kapolres Konawe mengecek semua kesiapan seperti kelengkapan kendaraan Dinas, peralatan Dalmas dan peralatan lainya yang akan digunakan dalam kegiatan pengamanan tersebut.
Tinggalkan Balasan