Kapal AGD ini pun dilengkapi dengan ruang advance, ruang infeksius dengan hepafiler di dalamnya, dan ruang basic dan perina yang dilengkapi dengan inkubator.
“Hampir setiap hari ada rujukan dari pulau ke darat,” kata Ahdi.
Tantangan Fisik dan Mental di Kapal AGD Abdulrachman Saleh 01.
Seluruh kru AGD dijadwalkan berdinas jaga selama tujuh hari di Kepulauan Seribu, dan tinggal di posko jaga yang berpusat di Pulau Tidung. Mereka pun mendapatkan libur selama tujuh hari kemudian.
Jika tidak ada panggilan darurat, biasanya para kru berolahraga dengan pencucian kapal di pagi hari. Lalu, mereka bersiap mandi dan memakai seragam sebelum mengikuti apel pagi dan siaga menunggu panggilan selama 24 jam.
Ahdi menyatakan, rekrutmen kru AGD mengutamakan sumber daya manusia yang tidak hanya ahli di bidang medis, namun juga harus pandai berenang, memiliki jiwa pengabdian tinggi, dan kuat menghadapi tekanan kondisi.
Tinggalkan Balasan