UNAAHA – Ribuan masyarakat dan anak-anak muda Konawe, tumpah ruah mengikuti jalan sehat yang digelar Partai Golkar Konawe dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Golkar ke-58. Jalan sehat yang dimulai dari lapangan Monapa, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, menuju tugu Adipura akan kembali finish dilapangan tersebut.
Kegiatan jalan sehat yang dirangkaikan dengan bagi-bagi undian doorprize dari Partai Golkar Konawe ini dimulai dengan pelepasan ratusan balon kuning ke udara. Setelah pelepasan balon udara, kemudian dilanjutkan dengan pelepasan ribuan simpatisan masyarakat Konawe yang juga mengikuti kegiatan jalan sehat.
Dalam hitungan ketiga, Ketua DPD II Partai Golkar Konawe, Nur Nining Ilham, S.Si, didampingi oleh Ketua Komisi I DPRD Konawe, H. Gamus, SH, bersama Putri Indonesia Runner Up V Tahun 2022, Arina Rezkyana Arfa, melepas ribuan peserta jalan sehat, pada Minggu, 16/10/2022.
Ketua DPD II Golkar Konawe, Nur Nining, berharap, agar partai Golkar selalu berada dihati rakyat Indonesia khususnya masyarakat Konawe.
Selain itu, Ketua Panitia kegiatan, Amir Amin, SH, dirinya sangat mengapresiasi dengan antusias pemuda-pemudi dan masyarakat dalam mengikuti kegiatan jalan sehat Golkar Konawe kali ini.
“Saya sangat apresiasi dengan antusias anak-anak muda dan masyarakat Konawe yang mengikuti kegiatan jalan sehat,”ucap Amir.
Disamping itu, saat pengumuman kupon undian, 1 buah kulkas, berhak diberikan kepada Fatur (11) warga Tumpas Unaaha, yang diserahkan oleh ketua Bapilu Golkar. 1 buah TV 32 inc, diberikan kepada ibu Kiana (38) warga Unaaha, 1 buah mesin cuci diberikan bapak Andi (48), warga Konawe, dan hadiah utama undian doorprize yaitu 1 unit motor diberikan kepada ibu Nilam (41) warga dari Ameroro.
Dalam kegiatan, Turut hadir Kepala Teknik Tambang (KTT) UBP Group, Ir. Afdhal, ST, M.PWK, yang juga sebagai Kader Partai Golkar, sekaligus Calon Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Daerah Pemilihan (Dapil) VI (Konawe, Konawe Utara, Konawe Kepulauan) bersama seluruh pengurus DPD II, Organisasi Sayap, Caleg Partai Golkar Kabupaten Konawe dan ribuan simpatisan. (RW)