“Ini adalah rapat konsolidasi penguatan antara DPP, DPD, DPC, hingga ranting untuk persiapan menghadapi pemilihan calon legislatif dan Pilkada tahun 2024,” kata Wakil Gubernur Sultra.
Saat ini, kata Lukman, yang menjadi skala prioritas adalah mengantarkan kader-kader terbaik PDIP di Sulawesi Tenggara menjadi calon anggota legislatif (Caleg) pada Pemilu 2024 nanti dengan tujuan untuk menang di dapil masing-masing.
“Semua kader partai telah diinstruksikan bagaimana bisa mengikuti tahapan Pemilu,” pungkasnya.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto menyerukan kepada seluruh kader PDI Perjuangan harus memastikan diri bekerja semaksimal mungkin, dan membuat sebuah prestasi yang menjadi legacy yang akan tetap hidup selamanya.
Sebagai contoh, pengurus tingkat kecamatan bisa membuat legacy dengan datang kepada rakyat di bawah ketika rakyat kesakitan dengan mendorong sistem kesehatan gotong royong atau membuat legacy dengan melakukan rekrutmen anggota Partai paling banyak sepanjang sejarah di wilayahnya sendiri.
Tinggalkan Balasan