“Kami menyerukan pada seluruh rakyat Indonesia untuk menolak pelanggar HAM terhadap jabatan publik dimanapun di republik ini,” jelas Hasir, pada Selasa, 5/12/2923.

Hasir menilai, negara saat ini tidak lagi berpihak pada kepentingan sistem demokrasi yang baik.

“Kami AMARA Sultra merasakan negara saat ini tidak lagi berpihak pada kepentingan sistem demokrasi kita. Maka hanya ada satu jalan. Lawan,” tegasnya.

Di tempat yang sama, Ardi mengatakan, bahwa setiap menjelang pemilu dan pilkada, dinasti politik selalu saja menjadi isu hangat. Pro dan kontra pun tak terhindarkan.

Gambarannya, lanjut Ardi, mirip antrean panjang di tengah kemacetan yang tiba-tiba disalip oleh kendaraan yang dikawal polisi. Sebagai pilar penting demokrasi, pemilu/pilkada sesungguhnya merupakan sebuah sistem suksesi kepemimpinan yang memberikan kesempatan yang sama kepada semua warga negara, khususnya kepada kader parpol.