Mataram – Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Anis Matta menyebut partainya siap bertarung pada Pemilu 2024. Meski begitu, sebagai partai pendatang baru, ia mengaku tetap realistis.
“Kami realistis ya. Tapi, kami yakin bisa naikkan Indonesia naik kelas yang lebih baik,” kata Anis Matta saat berdiskusi di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Sabtu (18/3/2023) petang.
Anis menyebut Partai Gelora hadir karena dilandasi darurat politik. Ia meminta kader Partai Gelora untuk bekerja keras membawa arah baru Indonesia.
“Jadi, kader Partai Gelora harus punya kemampuan menyampaikan narasi, bukan membagikan nasi,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah meminta kader Gelora yang akan bertarung pada Pemilu 2024 untuk mempelajari peta persoalan masyarakat Indonesia secara menyeluruh. Ia berharap kader Gelora bekerja nyata dan tidak hanya melakukan pencitraan.
“Demokrasi itu bukan dipimpin oleh orang populer, selebgram, atau para agen-agen pencitraan political marketing. Pemimpin itu adalah ahli strategi dan bisa gelar pemikiran besar tentang masa lalu, masa sekarang, dan masa akan datang,” kata Fahri.
Di sisi lain, Fahri optimis Partai Gelora mampu eksis di NTB. Bahkan, mantan politikus PKS itu menyebutkan NTB sebagai basis suara Partai Gelora.
“Kami satu-satunya partai yang lolos verifikasi tanpa ada perbaikan di NTB. Ini adalah pertanda baik sehingga kami betul-betul eksis di NTB,” kata Fahri.
Disoal terkait akan maju lagi untuk berebut kursi dewan Senayan pada Pemilu 2024 nanti, Fahri hanya meminta restu dari masyarakat NTB.
“Saya malah mau jadi presiden. Kalau soal itu saya lebih senang kalau rakyat yang memilih. Kekuatan itu yang berikan adalah rakyat,” katanya.
Fahri yakin Partai Gelora mampu eksis di NTB. Bahkan dia menyebutkan, NTB adalah basis suara Gelora.
“Kami satu-satunya partai yang lolos verifikasi tanpa ada perbaikan di NTB. Ini adalah pertanda baik sehingga kami betul-betul eksis di NTB, doakan saja,” kata Fahri.
Ketua DPW Partai Gelora NTB Lalu Pahrurrozi mengaku kedatangan Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta didampingi Waketum Fahri Hamzah penting bagi kader-kader Gelora di NTB. Kedatangan dua petinggi partai tersebut juga menjadi konsolidasi awal bagi Partai Gelora NTB dalam menyambut Pemilu 2024.(SW)