Ditempat yang sama, Komisioner KPU Konawe, Andang Masnur menjelaskan, terkait pelaksanaan pemilihan OSIS secara serentak se – Konawe Hal tersebut, terinsfirasi di mana beberapa waktu lalu pihak KPU Bantul telah mendapat penghargaan dari KPU RI terkait program yakni KPU memfasilitasi pemilihan ketua OSIS di Kabupaten Bantul.

“Pak Kadis Dikbud Konawe Suryadi akan memfasilitasi kita, dalam melakukan hal yang sama di tingkat SMP dulu di kabupaten Konawe, Kita akan menyelenggarakan pemilihan OSIS secara serentak di kabupaten Konawe, nanti akan ada dulu identifikasi di sekolah-sekolah yang belum melakukan pemilihan ketua OSIS,” ujarnya.

Kadis Dikbud Konawe, Suryadi juga menjelaskan, proses demokrasi disekolah dalam pemilihan ketua OSIS ada kesamaan dengan proses demokrasi dalam pemilihan umum.

“Nah, oleh karena itu, jika kita lakukan berarti secara dini kita sudah melakukan edukasi tentang praktek demokrasi di tingkat SMP. Ini menjadi edukasi yang luar biasa pada generasi kita didalam rangka memahami tentang nilai-nilai demokrasi,”pungkasnya. (**)