JAKARTA – Ketua Umum (Ketum) Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) mengaku tak akan buru-buru deklarasi untuk pencapresan. Menurutnya untuk apa cepat deklarasi tapi juga cepat bubar.

Partai Demokrat masih berkomunikasi dengan Partai NasDem dan PKS. AHY menyebut diperlukan waktu yang tak sedikit untuk bisa menemukan titik tengah kesamaan visi misi dengan NasDem dan PKS.

“Tetapi Demokrat memang hari ini tengah intensif berkomunikasi dengan NasDem dan PKS. Kami berharap bisa menghadirkan poros perubahan sebuah poros alternatif, tetapi sekali lagi semua itu masih penuh dengan dinamika dalam arti untuk menemukan titik tengah dalam visi, misi, itu kan tidak sederhana, bukan proses satu hari dua hari, bahkan bukan seminggu dua minggu, tetapi perlu waktu dan proses yang matang,” ujar AHY di Sentul International Convention Centre (SICC) Bogor, Sabtu (19/11/2022) lalu.