JAKARTA – Wakil Ketua DPR RI, Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, mengingatkan pemerintah agar menjaga rantai pasokan kebutuhan pangan saat libur akhir tahun. Cak Imin mengatakan konsumsi masyarakat pada momen pergantian tahun baru biasanya selalu meningkat tajam.

Cak Imin tidak ingin harga kebutuhan pokok justru naik tidak terkontrol dengan dalih hukum ekonomi, di mana semakin tinggi jumlah permintaan akan membuat harga produk menjadi semakin mahal.

“Hal yang seperti inilah yang perlu untuk diantisipasi oleh pemerintah,” jelas Ketua Umum PKB itu dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Minggu (25/12/2022).

Dia menjelaskan kebiasaan orang Indonesia yang selalu berkumpul dan makan-makan di momen pergantian tahun. Menurut Cak Imin, momen inilah yang membuat kebutuhan pangan akan meningkat tajam seperti kebutuhan beras, ikan atau ayam, telur dan buah.