Hakim lalu bertanya soal uang hasil penjualan sabu yang disebut-sebut diserahkan Dody kepada Teddy. Teddy menyebut Dody membawa paper bag kecil yang kemudian kembali dibawa Dody.
“Saya tidak bisa menginterpretasikan itu uang apa tidak. Tapi dalam keterangan saya, saya yang inisiatif menerangkan kepada penyidik bahwa Saudara Dody membawa paper bag kecil dan diletakkan di atas meja tamu saya pada saat kita ngobrol,” ucap Teddy.
“Pada saat mau pulang, dia berusaha meninggalkan itu, saya bilang ‘Bawa saja, Mas’ dan kemudian dibawa kembali,” lanjutnya.
Teddy mengatakan telah menyerahkan rekaman CCTV rumahnya kepada penyidik. Dia mengaku tidak menerima paper bag yang dibawa oleh Dody.
“Nggak Saudara terima yang dalam bungkusan itu?” tanya hakim.
“Tidak, Yang Mulia,” ucap Teddy.
Teddy mengaku tidak mengetahui isi paper bag yang disebutnya dibawa lagi oleh Dody. Teddy menyebut Dody juga tidak merinci isi paper bag tersebut.
Tinggalkan Balasan