suarakarsa.com — Jeong Seok Seo, atau akrab disapa Jeje, yang merupakan mantan penerjemah Shin Tae Yong saat melatih Timnas Indonesia, akhirnya angkat bicara terkait sindiran dari pengamat sepak bola, Tommy Welly alias Bung Towel.
Jeje menyampaikan responsnya melalui Instagram Stories pada Senin (13/1) malam. Ia menegur Bung Towel yang sebelumnya menyindir Shin Tae Yong (STY) lewat unggahan Instagram terkait promosi produk.
“Saya tidak balas Anda bukan karena saya tidak punya mulut atau di posisi tidak benar. Tolong jaga etika sama beliau setidaknya,” tulis Jeje.
Ia juga menambahkan, “Di mata Anda bisa tidak baik dan memang akhirnya sudah tidak di sini, tapi apa masih belum puas kah?”
Sindiran Bung Towel bermula dari unggahan STY yang mempromosikan sebuah produk. Bung Towel merepost unggahan tersebut di Instagram Stories-nya dengan menambahkan komentar nyinyir:
Tinggalkan Balasan