JAKARTA – Waketum PKB Jazilul Fawaid menilai momen kebersamaan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersifat semu. Jazilul yakin Prabowo berkomitmen dengan piagam Koalisi PKB-Gerindra.

“Kalau yang tampil di media kan kemesraan yang semu. Karena kami kan sudah mengikat janji dengan Partai Gerindra yang terekam dalam piagam koalisi. Ikatan itu yang ada lima poin ada beberapa syarat, salah satu syarat yang penting adalah dalam piagam koalisi itu bahwa pasangan capres dan cawapres dari koalisi Gerindra dan PKB ditentukan oleh Pak Prabowo dan Gus Muhaimin,” kata Jazilul dalam diskusi Adu Perspektif, Selasa (21/3/2023).

Jazilul mengatakan sampai saat ini Prabowo dan Muhaimin Iskandar terus berdiskusi terkait keputusan capres. Jika keduanya saling bertemu dengan tokoh-tokoh lain itu masih bersifat semu.