JAKARTA – Jaksa mencecar mantan Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa soal rencana penjebakan terhadap Linda Pujiastuti, padahal Linda mengaku sudah tidur bersama dengan Teddy. Mendengar pertanyaan itu, Teddy bertanya balik ke jaksa.

Hal itu ditanyakan jaksa saat Teddy diperiksa sebagai terdakwa dalam kasus peredaran narkoba di PN Jakarta Barat, Kamis (16/3/2023). Mulanya, jaksa penuntut umum (JPU) bertanya alasan Teddy ingin menjebak Linda yang dianggap jaksa memiliki ikatan atau chemistry dengan dirinya.

“Menurut fakta-fakta yang ada di persidangan, Linda pernah memberikan kesaksian di persidangan ketika saudara bersama Linda ke Laut China Selatan melakukan penangkapan di sana dengan memakan waktu yang cukup lama dan itu telah disampaikan di persidangan. Linda sering tidur dengan saudara. Terus pertanyaan saya kan hubungan chemistry sudah ada kenapa mau dijebak lagi dengan sabu?” tanya jaksa Paris Manalu.