JAKARTA – Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK) memasang spanduk peringatan agar pihak pengelola Hotel Sultan, Jakarta, segera melakukan pengosongan. Pengelola GBK menyatakan akan mencari solusi nasib karyawan Hotel Sultan ketika nanti dikosongkan.

“Tadi juga pertanyaan terkait nasib karyawan, itu tentunya adalah hal hal teknis, apakah tadi langsung masuk GBK atau seperti apa ini bisa kita bicarakan dengan baik terkait hal ini,” ujar Direktur Utama PPKGBK Rakhmadi Afif Kusumo, dalam konferensi pers di kawasan GBK, Jakarta, Rabu (4/10/2023).

Rakhmadi mengatakan bahwa ada pengalaman serupa terkait nasib karyawan ketika pengosongan Taman Mini. Untuk sementara, nasib karyawan Hotel Sultan ada di bawah tanggung jawab PT Indobuildco selaku pengelola.

“Karena Kemensesneg di sini juga ada Pak Sesmen juga punya pengalaman seperti di Taman Mini, bahwa karyawan tentunya hak-hak mereka sejatinya masih di bawah Indobuildco,” katanya.